Foto : Asisten II Setda Pemkot Metro Yeri Ehwan saat memberikan sambutan pada kegiatan Amaliah Ramadan.
Time7Newss.com, Kota Metro.
Pemerintah Kota Metro mengagendakan Kegiatan Amaliah Ramadan di setiap OPD/Badan/Satker. Adapun kegiatan tersebut akan dilaksanakan secara rutin selama bulan ramadhan 1444 H/2023.
Agenda kegiatan Amaliah Ramadan Pemkot Metro kali ini berlangsung di Aula Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (PUTR) Kota Metro, Rabu (29/03/2023).
Dalam hal ini, Asisten II Yeri Ehwan mewakili Wali Kota Metro menghadiri Kegiatan Amaliah Ramadan tersebut.

Dalam sambutannya, Asisten II Setda Pemkot Metro, Yeri Ehwan mengatakan kegiatan Amaliah di bulan Ramadhan merupakan kegiatan diagendakan oleh Wali Kota Metro untuk diadakan di seluruh perangkat daerah yang ada di Kota Metro yang di beri nama “Amaliah Ramadhan 1444 H”.
“Dalam arahan Wali Kota Metro meminta kita semua kawan-kawan dari ASN yang bisa hadir maupun yang belum sempat hadir untuk bisa mendengarkan, memperhatikan dan menyimak secara sungguh-sungguh kultum amaliah ramadhan yang disampaikan oleh Ustad Kamislihan, agar bisa diterapkan dan diamalkan dalam kehidupan sehari-hari,” ucapnya.
Selain itu, Yeri juga menegaskan bahwa Wali Kota dan Wakil Wali Kota Metro, selalu mengingatkan baik secara tatap muka maupun pertemuan dengan Kepala Dinas atau teman-teman jabatan struktural, untuk menjalankan tugas selaku ASN sebagai bagian dari ibadah.
“Oleh karenanya, di bulan Ramadhan ini kita diminta untuk memperbaiki diri kita, baik hati kita, pemikiran kita, sehingga nanti In Syaa Allah selesai dari bulan Ramadhan kita bisa mencapai taraf hamba Allah yang bertaqwa,” jelasnya.

Ditempat yang sama, Kepala Dinas PUTR Kota Metro Robby K. Saputra, Ia berharap kegiatan pengajian amaliah di bulan ramadan yang diadakan di Dinas PUTR Kota Metro dapat dilaksanakan secara continue yang diadakan setiap ramadan.
“Rencananya Dinas PUTR setiap satu bulan sekali akan mengadakan jum’at berkah yang insya allah nanti bisa terwujud,“ tuturnya.
Lebih lanjut, disampaikan Robby, Kegiatan amaliah ramadan yang diadakan hari ini merupakan sarana kita dalam mengungkapkan rasa syukur kepada Allah SWT, karena telah dilimpahkan rahmat dan rezeki di dalam 1 tahun ada 1 bulan yang merupakan bulan istimewa yaitu bulan ramadhan.
“Disinilah bulan kita untuk sedikit mengerem segala aktivitas dan mengurangi aktivitas dikarenakan kita berpuasa dari pagi sampai sore, tetapi kinerja kita sebagai ASN selaku pegawai kita harus tetap bekerja untuk menyelesaikan tanggungjawab dan bekerja secara berkualitas,” terang Robby.

Sementara itu, ditempat yang sama, Ustad Kamislihan selaku pengisi tausiah Amaliah Ramadan Pemkot Metro, ia menyampaikan Surat Al-Baqarah : 183 yang artinya Wahai orang-orang yang beriman diwajibkan atas kamu berpuasa sebagaimana diwajibkan atas orang sebelum kamu agar kamu bertakwa.
“Semua amalan ibadah di bulan Ramadhan ini akan dilipat gandakan oleh Allah SWT termasuk sedekah. Jadi sedekah itu usahakan bukan hanya dalam keadaan lapang tapi juga dalam keadaan sempit. Jangan pernah takut bersedekah karena janji Allah pada orang yg bersedekah tidak akan miskin dan akan dilipat gandakan pahalanya oleh Allah SWT,” jelasnya.
Selain itu, Ustadz Kamislihan juga menuturkan kepada seluruh peserta yang hadir untuk bersedekah secara ikhlas, meskipun rasa ikhlas membutuhkan suatu proses.
“Bersedekah lah secara ikhlas, kalaupun rasa ikhlas tersebut membutuhkan suatu proses untuk mencapainya,” pungkas Ustadz Kamislihan.
Kegiatan Amaliah Ramadan tersebut dihadiri Asisten II Setda Pemkot Metro Yeri Ehwan, Kepala Dinas PUTR Robby K Saputra beserta jajarannya.
Time7Newss.com (ADV).