Beranda Advetorial Pemkot Metro Adakan Pasar Murah Disambut Antusias Warga

Pemkot Metro Adakan Pasar Murah Disambut Antusias Warga

25
BERBAGI

Foto : Pemkot Metro gelar Pasar Murah  Disambut Antusias Warga reali Bahan Pokok.


Time7Newss.com, Kota Metro.

Pemerintah Kota Metro melalu Dinas Perdagangan Kota Metro menggelar Operasi Pasar Murah yang bertempat di Lantai 2 Pasar Cenderawasih, Metro Pusat, pada Selasa (06/08/2024).

Asisten Bidang Perekonomian dan Pembangunan Kota Metro, Yeri Ehwan mengungkapkan bahwa secara umum tingkat inflasi Metro di bulan Juli cukup terkendali dan rendah kemudian lebih rendah dari dari Provinsi Lampung maupun nasional.

Secara umum tingkat inflasi di Metro bulan Juli cukup terkendali dengan angka 1,99 persen. Berdasarkan data hal ini lebih rendah di bandingkan Provinsi Lampung tingkat inflasi yang mencapai 2,55 persen dan nasional yang 2,13 persen,” jelasnya.

Selanjutnya, Yerri juga mengatakan bahwa ada beberapa komoditas pangan mengalami kenaikan harga pada bulan Juli, meskipun ada juga yang turun.

Untuk beberapa komoditas bulan Juli yabg mengalami deflasi seperti harga beras, cabe merah, cabe rawit dan bawang putih yang mengalami kenaikan harga, sementara bawang merah turun”, katanya.

Kegiatan yang digelar hari ini merupakan kolaborasi kerja sama antara Pemda Kota Metro melalui Dinas Perdagangan dengan toko Mapan yang sudah soft launching beberapa waktu lalu.

Dengan acara ini, kita berupaya untuk menjaga permintaan konsumen tidak saja di pasar eceran, melainkan juga guna memudahkan masyarakat dalam berbelanja disini untuk mengurangi tekanan harga”, ucapnya.

 

Foto : Pemkot Metro gelar pasar murah

 

Yeri juga menegaskan bahwa, kegiatan ini memiliki tujuan utama dalam membantu warga memperoleh pangan yang lebih terjangkau dengan harga yang wajar. Yang kedua bisa mengurangi tekanan kenaikan harga barang – barang pokok.

Kepala Dinas Perdagangan Kota Metro, Elmanani mengatakan bahwa pasar murah ini menawarkan berbagai komoditas pangan strategis dengan harga yang telah di subsidi.

Komoditas yang di jual termasuk telur, gula, minyak, bawang merah, bawang putih, cabai, dan beras. Kami juga menjual bahan – bahan lain seperti kecap, tepung, susu dan sebagainya. Hal ini telah kami siapkan ribuan pake untuk menekankan pertumbuhan harga di pasaran,” tambah elmanani.

Berikut beberapa bahan atau komoditas yang di jual di pasar murah beserta harga yaitu, minyak goreng Rp 11.000 per liter, gula pasir Rp 13.000 per kilogram, tepung terigu Rp 7.000 per kilogram, telur ayam Rp 22.000 per kilogram, susu Rp 12.000 per kilogram, bawang merah Rp 6.000 per setengah kilogram, bawang putih Rp 17.000 per setengah kilogram, cabai rawit Rp 12.000 per setengah kilogram, cabai merah RP 15.000 per setengah kilogram, sagu Rp 7.500 per kilogram, beras SPHP bulog RP 57.000 Per karung (5 kilogram).

 

Time7Newss.com (ADV).